"PRAKATA REDAKSI"

Salam Alumnus,

Selamat Tahun Baru 2015

VIVA UNSOED





Kekeliruan yang Sering Dilakukan Selama Ramadhan



Bulan Ramadhan selalu disambut umat Muslim dengan gembira. Berbagai kegiatan dan bentuk perayaan disuguhkan untuk menyemarakkan bulan suci ini. Namun sayangnya, perayaan dan kegembiraan yang ditampilkan umat muslim umumnya hanya secara lahiriah dan formalitas saja. Tidak banyak umat muslim yang benar-benar mendapat faidah dan keberkahan dari bulan yang penuh rahmat dan ampunan ini.

Seperti hadis Rasulullah saw, “Berapa banyak orang yang berpuasa (tapi) tak memperoleh apa-apa dari puasanya selain rasa lapar dan dahaga belaka”. (HR Ibnu Majah & Nasa’i)

Kenapa ini bisa terjadi? Sebab kebanyakan kaum muslimin tidak berbeda dalam kehidupannya ketika menjalaninya di dalam bulan Ramadan dengan di luar bulan Ramadan, kecuali hanya perubahan jadwal makan. Banyak kekeliruan yang dilakukan umat muslim di bulan puasa. Apa saja kekeliruan 


1. Membicarakan kejelekan orang lain saat puasa.
Kebiasaan ini akan membatalkan puasa, dan tidak akan mendapat apa-apa kecuali haus dan lapar. Bagian ini termasuk ahlaq yang buruk dan penyakit hati.

2. Tidak bisa menjaga mata.
Jalan-jalan ke tempat rekreasi dan mall lebih banyak maksiatnya dari pada pahalanya. Aktivitas ini biasanya akan sulit menjaga maksiat terutama mata dan pancaindera yang lain yang wajib dijaga dan dapat membatalkan puasa.

3. Banyak bicara.
Dengan banyak ngobrol, cangkrukan, gaplean, dan sejenisnya rawan terhadap perbuatan maksiat mulut. Fitnah,iri,dengki akan muncul dari aktivitas ini. Orang yang banyak bicara biasanya akan banyak dosa yang dia perbuat dan akan membatalkan pahala puasanya. Berbicara kalau memang perlu atau penting.

4. Banyak tidur.
Aktivitas ibadah yang bayak di bulan ramadhan akan menambah banyak pahala, terutama menuntut ilmu karena wajib menuntut ilmu. Dengan banyak tidur aktivitas banyak berkurang dan mengurangi nilai ibadah kita. Bersyukur itu bisa diartikan menggunakan semaksimal mungkin potensi yang telah diberikan tuhan kepada kita. Orang malas termasuk yang tidak pandai bersyukur.

5.Melakukan aktivitas yang tidak ada hubungan dengan ibadah.
Menuntut ilmu,membaca Al-Qur'an,sholat,zikir,membantu fakir miskin dan anak yatim adalah ibadah yang dianjurkan untuk dikerjakan maksimal di bulan puasa bukan aktivitas yang lain dan disibukkan hanya oleh hobi dan kesenangan. Mengapa / karena akan membuat puasa kita tidak bernilai.

Puncak Ibadah di bulan puasa adalah kalau kita mendapatkan malam lailatul qodar. Para muslim semua mengejar dan mencari malam ini yang bernilai sama dengan 1000 bulan. siapa yang mendapatkannya merekalah yang beruntung dan mendapat barakah dan kebaikan atas ibadah ramadhannya.


Form Sumbangan Artikel, Konsultasi, Kritik & Saran Anda


Nama
Email
Judul
Artikel/Uraian
Image Verification
captcha
Masukkan Kode di Sebelah Ini:
[ Refresh Image ] [ What's This? ]